Kebidanan Unissula Jalin Mou Dengan YPAC Semarang

ket foto: acara jalan sehat kebidanan Unissula. (Foto dok)

SEMARANG (kampussemarang.com)- Tenaga bidan dituntut memiliki berbagai kompetensi, salah satunya kompetensi asuhan kebidanan pada anak dengan disabilitas.

Ketua prodi D3 Kebidanan Unissula Machfudloh SSiT MHK kepada pers di kampus setempat menyatakan untuk bisa terampil dalam memberikan asuhan, calon bidan tidak cukup hanya diberikan materi di kelas, tetapi harus menghadapi kasus secara riil. Sehingga prodinya menjalin kerjasama dengan berbagai pihak di antaranya YPAC Semarang dalam bentuk praktik lapangan. Praktik mahasiswa Kebidanan Unissula ini akan terus berlanjut karena merupakan bagian dari kurikulum dan sudah ada MoU dengan YPAC Semarang.

“Mahasiswa yang praktik saat ini tingkat III semester 6 dengan lama praktik 9 minggu yang terbagi dalam 9 kelompok. Sebelum pembekalan mahasiswa diserahterimakan pada pihak YPAC, yang diterima oleh pengurus diklat Waryono dilanjutkan dengan pemberian pembekalan di Aula YPAC oleh pembimbing dari YPAC” ujar Machfudloh.

Menurut Kabag Poliklinik YPAC Semarang Pudji Astuti SPsi Psikolog, pembekalan tersebut dilakukan supaya mahasiswa mengerti kondisi anak-anak disabilitas di YPAC, mengerti kegiatan yang sudah dilakukan dan target apa saja yang akan dikerjakan selama belajar.

Selain praktik berbagai kegiatan yang telah dilakukan antara lain memperingati HUT YPAC, jalan sehat bersama anak-anak disabilitas dan mahasiswa kebidanan yang juga turut dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah dr Julianto Prabowo MKes.

Acara lainnya seminar bagi orang tua siswa dengan disabilitas  yang dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Kota Semarang Drs Tommi Yarmawan Said. Berbagai materi berkaitan dengan disabilitas disampaikan oleh beberapa pakar Dr dr Febe Christianto SpGK (ahli gizi), dr Fitri Hartanto SpA (K) (ahli tumbuh kembang), dr Alifia Fitrikasari SpKJ (K) (psikiatri) dengan moderator dr Bambang Sudarmanto SpA (K) MARS. (ks01)

About Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Melalui Satgas RAFI 2024:PGN Pastikan Layanan Gas Bumi Aman dan Handal Selama Idul Fitri 1445 H 

  JAKARTA (kampussemarang.com)– Sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024, PT PGN Tbk selaku Subholding ...