Undip Anugerahi Dr Hc Pada Presdir PT Charoen Pokphand Indonesia

ket foto: (ki-ka) Dekan FPP, Ketua Senat Akademik, Rektor, Dr Hc Tjiu Thomas Effendy SE MBA dan Presiden Komisaris (foto dok)

 

SEMARANG (kampussemarang.com)-Universitas Diponegoro (Undip) Semarang akan menganugerahi gelar Doktor Honoris Causa (Dr Hc) kepada Presdir PT Charoen Pokhpand Indonesia Tjiu Thomas Effendy SE MBA pada upacara pemberian gelar Dr Hac di kampus Undip Kamis pagi (23/11/2017).

Rektor Undip Prof Dr Yos Johan Utama SH MHum, Ketua Senat Akademik Undip Prof Dr Soenarso, Dekan Fakultas Peternakan dan Pertanian (FPP) Undip Prof Dr Moh Arifin, dan Wakil Rektor I Prof Dr Moh Zaenuri DEA pada jumpa pers di Kampung Laut Resto, Rabu malam (22/11/2017) menyatakan dari track rekord akademik dan integritas dan sejumlah pertimbangan lain Undip menganggap Tjiu Thomas Effendy sangat layak mendapatkan gelar Dr Hc dari Undip untuk bidang ilmu Sosial Ekonomi Peternakan. Undip tidak sembarangan dalam memilih tokoh nasional yang akan diberi gelar Dr Hc. Dan bagi Tjiu Thomas Effendy, gelar Dr Hc merupakan kali pertama yang diinisiasi oleh FPP Undip dan pertama penerima gelar Dr Hc dari kalangan pengusaha karena para penerima sebelumnya biasanya dari kalangan birokrat dan tokoh politik.

Sementara itu Tjiu Thomas Effendy pada jumpa pers yang dihadiri pula Presiden Komisaris PT Charoen Pokhpand  Hadi Gunawan Tjoe menyatakan secara intensif dirinya dibimbing oleh Promotor Prof Dr Ir Umiyati Atmomarsono, Co Promotor Prof Dr Ir Edjeng Suprijatna MP dan Dr Ir Titiek Ekowati MSc dalam membuat karya ilmiah sebagai syarat mendapatkan gelar Dr Hc. Juga harus menghadapi siding tertutup tanggal 2 November lalu sebagai sarana fit dan proper test layak tidaknya menerima Dr Hc.

Thomas Effendy lahir di Pontianak 30 Januari 1958, lulus sarjana ekonomi dari FE Universitas Tarumanegara Jakarta tahun 1983 dan S2 dari The University of City of Manila, Filipina tahun 1995. Disamping pengembangan pola kemitraan model inti-plasma antara perusahaan dengan ribuan peternak unggas di Indonesia, Thomas Effendy bersama PT Charoen Pokhpand Indonesia menggagas berbagai program CSR di antaranya bedah kandang, anak asuh, bedah PAUD, beasiswa bagi banyak mahasiswa di berbagai perguruan tinggi dan pembangunan teaching farm di beberapa universitas.

Riwayat pendidikan dasar sampai menengah ditempuh di SD Kanisius Pontianak lulus 1971, SMP Bruder Pontianak lulus 1974, dan SMA Negeri 1 Pontianak lulus tahun 1977. Beristrikan Tan Tje Suan dan memiliki 2 anak (Barry Octaria Prawira serta Bertha Natalia, Thomas Effendy memulai bekerja di PT Charoen Pokhpand Indonesia tahun 1980 di bagian Finace, kemudian 1992 General Manager HRD, 1995 Asistant Vice President, Vinance, tahun 2002 Executive Vice President, Controller and Finance Planning, 2005 President Finance, 2008-2013 Presdir, 2013-2016 Vice  Commissioner, dan 2016 sampai sekarang sebagai Presdir. Sejumlah kegiatan organisasi dan akademik seperti sebagai dosen tamu, aktif di pertemuan ilmiah juga diikutinya serta menjadi beberapa pengurus di organisasi sosial kemasyarakat. (ks01)

About Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Kelas Haruslah  Menyenangkan, Dosen Vokasi Undip Inisiasi Terobosan Video Pembelajaran Pengukuran Jalan

SEMARANG (kampussemarang.com)- Langkah mewujudkan kelas yang menyenangkan penting untuk mendukung transfer ilmu pengetahuan secara lebih ...