Adab Rasulullah Terhadap Orang Yang Membencinya: Nenek Tua dan Beban Berat dalam perjalanan (1)

Kultum Jumat  (no 1).

 

Adab Rasulullah Terhadap Orang Yang Membencinya: Nenek Tua dan Beban Berat dalam perjalanan .

Dikisahkan dalam Sirah Nabawiyah, seorang nenek tua yang sangat membenci Rasulullah melintasi padang pasir dan membawa beban yang sangat amat berat.

Lalu lewatlah seorang anak mda yang baik membantu membawakan barang perempuan tua tersebut.

Perempuan tua itu merasa sangat senang menerima bantuan pemuda tersebut. Sepanjang perjalanan, perempuan tua itu banyak bercerita yang inti ceritanya adalah penolakan terhadap agama Rasulullah.

Perempuan tua itupun berpesan kepada anak muda yang membantunya tadi “wahai anak muda, jangan sekali-kali kamu berbicara dengan Muhammad, menghindarlah darinya agar kamu tidak terikut dengan pemikirannya” kata perempuan tua itu.

Anak muda itupun tersenyum sambil membawakan beban nenek tua tersebut, dan, tetap setia mendengar nenek tua mencerca serta mencaci maki Rasulullah.

Tanpa terasa perjalanan nenek dan pemuda sudah sampai tujuan. Sebelum berpisah si nenek menanyakan perihal nama pemuda itu.

“Maaf , siapa namamu wahai anak muda?”

“Muhammad”.

“Si siapa?”

“Muhammad”

Nenek tua itupun kaget, ternyata pemuda yang membantu membawakan bebannya adalah Rasululah. Si nenek terpaku sejenak, tak berapa lama kemudian nenek tua itupun bersyahadat memeluk Islam.** (dikutip dari Tik Tok “Cerita Langit”, 29 April 2022)

About Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Mahasiswa Teknik Listrik Industri Sekolah Vokasi  Undip  Ikuti Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi Instalasi Tenaga Listrik

  SEMARANG (kampussemarang.com)- Mahasiswa Teknik Listrik Industri dari Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro (SV Undip) aktif ...