Luluskan 381 Wisudawan:, STEKOM dan STMIK Provisi Wisuda Bersama

ket foto: Sarwo Nugroho saat mewisuda (Foto Dok)

SEMARANG kampussemarang.com)- Sekolah Tinggi Elektronika Komputer (STEKOM) Semarang dan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) Provisi Semarang menggelar mewisuda sarjana dan Diploma bersama di kampus Jalan Majapahit, Sabtu (07/10/2017),

Ketua Senat Wisuda yang juga Ketua STIMIK Provisi Sarwo Nugroho SKom MKom dalam sambutannya mengatakan wisuda bersama dilakukan terkait dengan bergabungnya STMIK Provisi dalam satu yayasan dengan STEKOM yaitu Yayasan Prima Agus Teknik (PAT) dan berlokasi sama di Jalan Majapahit. Dalam kesempatan ini diwisuda 285 lulusan S1 dan 59 lulusan D3 dari STEKOM dan 37 lulusan S1 dari STMIK Provisi.

“Keduaa perguruan tinggi ini  sama-sama berkecimpung dalam satu bidang ilmu, teknologi komputer. Lulusannya mempunyai prospek yang cerah dalam memasuki dunia kerja karena telah dibekali pengetahuan dan keahlian sesuai dengan kebutuhan dunia kerja. Meski saat ini masih berdiri sendiri-sendiri, direncanakan tahun depan akan bergabung STEKOM, STMIK Provisi dan Akademi Kebidanan (Akbid) Abdi Husada menjadi sebuah universitas di bawah yayasan PAT” ujar Sarwo Nugroho.

Lebih lanjut menurut Sarwo, mutu perguruan tinggi dapat dicermati melalui berbagai aspek, mulai perolehan akreditasi, latar belakang pendidikan dan jabatan fungsional akademik (JAFA) dosen tetap yang ada, serta sejauh mana karya ilmiah publikasi yang dihasilkan, hingga kepemilikan sarana dan prasarana lainnya. Juga kerja sama yang dijalin suatu perguruan tinggi dengan pihak eksternal. (ks02)

 

About Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

International Signing Ceremony and Sharing Session Unimus dan NTUHNS Taiwan

SEMARANG  (kampussemarang.com)- Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) terima kunjungan dan tanda tangani nota kerjasama (MoU) serta ...